-->

5 Hal Menarik Menjadi Sales


cungkring.com : Jika saya bertanya ada berapa banyak dari teman-teman yang ingin mendapatkan uang dan pekerjaan? Pasti semua akan mengatakan: "Ya, saya mau!"

Namun jika pekerjaan yang saya tawarkan adalah menjadi seorang sales, pasti tidak sedikit juga yang segera 'mundur-mundur cantik..'

Menjadi seorang sales diperusahaan seolah menjadi momok dan sering dikaitkan dengan sesuatu yang negatif. Bahkan ada loh orang yang memilih menjadi pengangguran dari pada harus bekerja sebagai seorang sales.

Apakah kamu salah satunya? Semoga tidak.

Sebenarnya apa sih yang membuat orang tidak mau menjadi seorang sales?

Malu kah?
Kerjanya bagai kuda kah?
Atau gajinya kurang?

Perlu dipahami bahwa di manapun kamu berada, yang kamu dapatkan tergantung dari seberapa besar usaha yang kamu berikan. Ini sudah menjadi hukum alam. Sebab akibatnya.

Jika kamu lebih banyak mengeluh dan menyalahkan maka yang akan kamu dapatkan hanyalah kesengsaraan.

Namun berbeda jika kamu mulai menerima dan membuka diri terhadap apa yang sudah kamu dapatkan kemudian melakukannya dengan sepenuh hati pasti hasilnya juga akan sangat memuaskan. Percaya banyak orang sukses diluar sana pernah menjadi seorang sales.

Ada banyak hal positif dan mengesankan yang bisa kamu dapatkan ketika menjadi seorang sales.

1. Melatih kemampuan komunikasi

Komunikasi yang baik dapat mengubah pandangan serta mempengaruhi orang lain untuk mengambil sebuah tindakan.

Jika kamu seorang sales, kamu akan selalu dituntut untuk mampu mengarahkan orang lain agar mau membeli sebuah produk yang ditawarkan.

Setiap saat kamu harus aktif dan memberikan penjelasan serta menjawab berbagai pertanyaan customer yang kemudian akan membantu kamu melatih kemampuan komunikasi menjadi lebih baik.

2. Lebih banyak mengenal orang dan membangun networking

Setiap hari kamu akan bertemu dengan banyak orang dengan berbagai latar belakang. Hal ini tentunya menjadi media terbaik bagi kamu untuk mendapatkan banyak relasi dan membangun kepercayaan terhadap orang banyak.

Kamu juga akan berkesempatan untuk mendapatkan kenalan baru yang nantinya  dapat membantu kamu dikemudian hari.

3. Jalan-jalan gratis

Pengalaman saya ketika menjadi seorang sales adalah berkesempatan kebanyak kota dan daerah-daerah baru. Bahkan keluar pulau untuk melakukan penjualan.

Saya lebih bisa mengenal banyak tempat dan berlibur pada destinasi-destinasi wisata yang ada di daerah tersebut. Sekali lagi ini semua GRATIS!

4. Jenjang karir

Di era digital sekarang ini jika saya perhatikan, jenjang karir tidak lagi membutuhkan waktu yang lama dan panjang seperti dulu. Pasalnya banyak perusahaan-perusahaan yang memberikan tawaran jenjang karir yang lebih cepat.

Jadi tidak masalah sekalipun saat melamar kamu menjadi seorang sales.

Jika kamu dapat memberikan hasil dan pencapaian, maka akan sangat mudah bagi kamu direkomendasikan pada posisi yang lebih tinggi. Apalagi saat ini banyak perusahaan yang memberikan penilaian yang baik terhadap sales yang produktif.

5. Menguasai berbagai tols-tols dalam melakukan penjualan

Saya sadari bahwa menjadi sales bukanlah pekerjaan yang harus saya emban selamanya. Saya pribadi tidak berpikir untuk menghidupi keluarga dan masa depan saya dengan menjadi karyawan pada sebuah perusahaan. Bagai saya semua ini hanyalah batu loncatan untuk menggapai mimpi saya.

Saya ingin membangun sebuah usaha dan mengembangkan bisnis dibidang kuliner, namun jika saya tidak memiliki skill yang menunjang tentu saja saya akan jatuh lebih awal.

Dengan menjadi sales saya mendapat banyak pengetahuan baru yang akan sangat membantu saya dalam memahami dasar-dasar penjualan produk.

Dari mulai metode, cara memasarkan, penggunaan teknologi, bahkan saya berkesempatan untuk menjual produk saya pribadi pada customer yang pernah saya temui saat masih bekerja di perusahaan.

Jika saat ini kamu seorang sales sepatutnya kamu bersyukur dan bangga karena banyak di luar sana yang sampai hari ini masih terlunta-lunta agar mendapat pekerjaan.

Jika kamu sedang mencari pekerjaan, nggak usah ragu untuk mengambil posisi ini karena yang akan mengubah kamu dan dunia kamu adalah kamu sendiri. Tidak peduli di mana pun dan seperti apa pun itu semua teegantung dari seberapa kuat keinginan kamu untuk sukses dan berhasil.

0 Komentar

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel